Bupati Rum Pagau Ajak ASN Boalemo Jaga Kedamaian, Hindari Provokasi

FAKTAPUBLIK.ID – Situasi bangsa tengah diuji. Kondisi di ibu kota Jakarta dan sejumlah provinsi di Indonesia saat ini memanas akibat aksi demonstrasi besar-besaran yang berujung pada jatuhnya korban jiwa serta kerusakan berbagai fasilitas pemerintah.

Menyikapi hal itu, Bupati Boalemo, Drs. Rum Pagau, menegaskan pentingnya peran Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjaga ketenangan dan menjadi teladan di tengah masyarakat. Hal tersebut ia sampaikan saat memimpin apel kerja awal bulan di alun-alun Tilamuta, Senin (1/9/2025).

“ASN harus hadir sebagai contoh. Di manapun kita berada, jadilah penenang, berikan arahan yang baik, terutama kepada masyarakat yang berpotensi mudah terprovokasi,” tegas Bupati Rum Pagau.

Menurutnya, kerusuhan yang terjadi di beberapa daerah tidak terlepas dari akumulasi kekecewaan masyarakat yang lama terpendam. Meski demikian, ia berharap kondisi tersebut tidak merambah hingga ke Gorontalo, khususnya Kabupaten Boalemo.

“Alhamdulillah, di Boalemo dan di Provinsi Gorontalo kita memiliki kearifan lokal dan adat istiadat yang harus dijaga. Insya Allah ASN Boalemo mampu menjadi suri teladan di lingkungannya masing-masing,” tambahnya.

Apel kerja tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Boalemo Lahmudin Hambali, S.Sos., M.Si., Sekretaris Daerah Dr. Sherman Moridu, S.Pd., MM., para asisten, pimpinan OPD, ASN, P3K, hingga tenaga TPK di lingkungan Pemerintah Kabupaten Boalemo. (Ly)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *