Laporan Jurnalis Faktapublik, N|Farlan
FAKTAPUBLIK. ID, BOALEMO – Komandan Rayon Militer (Danramil) 01 Tilamuta, PELDA Supriyanto, melakukan kunjungan ke SMA Negeri 2 Tilamuta, Rabu (12/7/2023).
Didampingi dua Personil TNI, PELDA Supriyanto disambut hangat oleh Jajaran SMA Negeri 2 Tilamuta, dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Dr. Laode Sultan.
Kepada Media ini, PELDA Supriyanto mengatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan balasan pertemuan silaturamhmi, setelah sebelumnya Kepala SMA Negeri 2 Tilamuta, Dr. Laode Sultan melakukan kunjungan silahturahmi ke Komando Rayon Militer ( Koramil ) 01 Tilamuta beberapa hari yang lalu.
Silahturahmi ini bertujuan untuk mempererat hubungan kerja sama anatara SMA Negeri 2 Tilamuta bersama Koramil 01 Tilamuta, Kodim 1316 Kabupaten Boalemo.
“Kita dari Koramil 01 Tilamuta, Kodim 1316 Boalemo berkunjung silahturahmi ke SMA 2 Tilamuta, bertemu dengan Kepala Sekolah,Tenaga Pendidik maupun seluruh staf SMA Negeri 2 Tilamuta, kemarin juga Kepala Sekolah sudah dua kali berkunjung silahturahmi ke Koramil” Tutur Danramil, PELDA Supriyanto.

Pertemuan itu pun membahas tentang kerja sama, dukungan Koramil 01 Tilamuta, Kodim 1316 Boalemo untuk pengembangan SMA 2 Negeri 2 Tilamuta, terutama kolaborasi dalam membentuk kedisiplinan siswa yang berkarakter, berbudi perkerti yang baik.
Komandan Rayon Militer (Danramil) yang berpangkat PELDA itu, menerangkan bahwa Kunjungan silahturahmi Koramil 01 Tilamuta, ke SMA 2 Tilamuta dirangkaikan dengan mengahadiri undangan dalam rangka memberikan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) ke siswa siswi Pelajar Pancasila SMA Negeri 2 Tilamuta.
“Insya Allah latihan PBB dapat membentuk siswa siswi lebih berkarakter, siswa siswi lebih disiplin, lebih memuliakan orang tua dirumah dan Guru di Sekolah, karena PBB ini sangat membantu pembentukan kedisiplinan perorangan,” Lanjut Dia
“Kami siap membantu apa yang menjadi kendala kendala di sekolah, seperti penerapan kedisiplinan dalam bentuk PBB, dan latihan PBB tidak ada kekerasan, ” Ungkap PELDA Supriyanto.

Silahturahmi itu Tak hanya bahas latihan PBB, melainkan juga membahas pengembangan kelanjutan pekerjaan pembangunan Mesjid SMA Negeri 2 Tilamuta yang pekerjaannya tertunda karena minimnya dana.
Dengan saling berbalas kunjungan, SMA Negeri 2 Tilamuta dan Koramil 01 Tilamuta semakin menunjukan kedekatan, terlebih berkerja sama memajukan SMA Negeri 2 Tilamuta.
Sementara itu dengan adanya kerja sama yang sudah terbangun, Kepala SMA Negeri 2 Tilamuta, Dr Laode Sultan menyampaikan terima kasih kepada Dandim 1316 Boalemo, kepada Danramil O1 Tilamuta, PELDA Supriyanto yang telah membuka diri, siap membantu memajukan SMA Negeri 2 Tilamuta.
“Saya dan seluruh jajaran SMA Negeri 2 Tilamuta menyampaikan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Pak Dandim, Pak Danramil yang selalu siap bekerja sama dengan SMA Negeri 2 Tilamuta,” Ungkap Dr. Laode Sultan.