Laporan Jurnalis Fakta Publik, Jemi Bakio.
FAKTA PUBLIK.ID, POHUWATO – Ketua DPRD Kabupaten Pohuwato kembali membacakan Teks Proklamasi pada Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI Ke 78, 17 Agustus 1945-2023.
Upacara itu berlangsung di Mapolres Pohuwato, Sebagai inspektur upacara adalah Bupati Saipul A Mbuinga.
Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi mebacakan teks Proklamasi Kemerdekaan RI dengan gagah,tegas dan serta penuh penjiwaan rasa Nasionalisme dan Patriotisme sebagaimana penjiwaaan yang dilakukan Presiden Soekarno disaat membacakan Teks Proklamasi RI.
Peringatan HUT RI Ke 78 itu berlangsung khidmat,turut dihadiri oleh Wakil Bupati, Suharsi Igirisa, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Asisten Setda Pohuwato, Kepala Kepala OPD,Jajaran Anggota DPRD Pohuwato, Mantan Bupati Pohuwato Dua Periode,Syarif Mbuinga, para kepala Desa, Peteran, Perwakilan Ormas dan Pensiunan Guru.
Adapun peserta upacara terdiri dari TNI/Polri, Satpol-PP, Pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka, Jajaran TAGANA, Siswa-siswi SD sampai SMA sederajat, , KKN Universitas Negeri Gorontalo, Jajaran Dinas Perhubungan Pohuwato, hingga Aparatur Sipil Negara (ASN) Pohuwato.
Sementara itu,petugas Pasukan Pengibar Bendera Pusaka masing masing adalah pembawa baki, Nimade Putri Lestari, pembentang bendera merah putih, Giant Steven, penggerek, Mohammad Radit, serta Danpok 8, Marcel Tangahu dan pemandu paduan suara,Choir.